Lugas dan Berimbang

Sukseskan Pemilu 2019, KPU Bangka Minta Dukungan Semua Pihak

0 450

Satuarahnews.com, Sungailiat – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka kembali melakukan Rapat sosialisasi bersama stakeholder di Hotel Manunggal, selasa, (12/2/2019).

Hal tersebut dilakukan KPU Kabupaten Bangka untuk meminta semua pihak dapat melakukan kerjasama serta mendukung proses dan progres tahapan pemilu.

“Pelaksanaan Pemilu serentak perlu persiapan dan dukungan semua pihak. Sampai pada hari ini KPU Bangka fokus pada persiapan logistik pemilu yang akan dipergunakan pada saat pemilihan,” ucap M Hasan selaku Ketua KPU Kabupaten Bangka.

Ia juga menyampaikan bahwa, KPU  Kabupaten Bangka sedang melakukan perakitan kotak suara dan pemindahan logistik dari gudang KPU ke gedung Diklat.

“Jumlah logistik kotak suara lebih banyak dibanding Pemilu sebelumnya, Karena ada penambahan jumlah TPS pada pemilu serentak tahun ini, sementara gudang KPU sudah tidak layak untuk menyimpan karena sangat kecil untuk menyimpan logistik,” tuturnya.

KPU Bangka akan meminta bantuan Dinas Pendidikan dalam perekrutan penyelenggara di tingkat TPS.

“Kita kesulitan dalam menyiapkan SDM penyelenggara di tingkat KPPS sehingga diperlukan dukungan dari semua pihak dan juga Dinas Pendidikan,” pungkasnya. (M1)

Leave A Reply

Your email address will not be published.