Lugas dan Berimbang

Wali Kota Pangkalpinang Resmikan Tugu Titik Nol Pulau Bangka

0 256

PANGKALPINANG —Pemerintah Kota (Pemkot) Pangkalpinang terus bergerak mempercantik dan menata wajah Kota Pangkalpinang. Mulai dari penataan taman ikonik, trotoar, hingga objek wisata baru.

Kota dengan slogan “Beribu Senyuman” ini juga menjadi etalase Bangka Belitung, dalam menata Kota Pangkalpinang harus memiliki ruang terbuka untuk mewujudkan semboyan Senyum (Sejahterah, Nyaman, Unggul, dan Makmur) masyarakat.

Daerah yang mengikrarkan sebagai kota perdagangan, jasa dan parawisata telah menghadirkan tugu ikonik baru, yang menandakan ciri khas daerah tersebut.

Pada awal Tahun 2021 Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil meresmikan  Tugu Titik Nol Kilometer Pulau Bangka, yang berbentuk mata uang kuno dalam sisi mata uang bertuliskan bahasa Cina Bing Lang Gong Si (Pin Long Kung Se) yang artinya berkembang dan maju secara nyata, Kemudian tulisan bahasa arab Haza Falus Pangkalpinang yang artinya Ini Uang (Kongsi) Pangkalpinang.

“Tugu Titik Nol Pulau Bangka ini menjadi kebanggaan kita. Hari ini kita menyaksialan perubahan itu kota lakukan, berani menetapkan titik nol di tempat kota ini,” ujarnya.

Molen sapaan akrab wali kota ini juga menyebutkan, dari titik nol ini Dirinya mempunyai mimpi untuk membanguan Masjid Agung yang megah.

“Saya ingin di depan tugu ini atau bangunan eks Polres Pangkalpinanh sberdiri sebuah Masjid Agung Kota Pangkalpinang yang satu-satunya ada dindunia masjid berlapiskan  timah,” harapnya.

Molen juga menyebutkan, Dirinya juga akan bekerjasama dengan Gubernur Provinsi Jabar, Didwan Kamil untuk mendesain banguann masjid tersebut yang nantinya akan dipaparkan kepada masyarakat Kota Pangkalpinang.

“Alhamdulillah kita juga sudah berkoordinasi dengan pak Ridwan Kamil untuk mendesain masjid agung itu. Ini akan menjadi kenang-kenangan kita,” kata Molen.

Leave A Reply

Your email address will not be published.