Lugas dan Berimbang

- Advertisement -

Stok Hewan Kurban di Basel Jelang Idul Adha 1444 H Dipastikan Aman

0 436

SatuArahNews, TOBOALI- Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Kabupaten Bangka Selatan, memastikan persediaan hewan kurban untuk dipotong pada lebaran Idul Adha 1444 Hijriah di daerah itu aman dan tercukupi, Kamis (15/06/2023)

“Persiapan hewan kurban di pedagang maupun peternak kita cukup banyak dan insyaallah dapat mencukupi kebutuhan kurban untuk masyarakat Bangka Selatan Jelang Idul Adha 1444 Hijriah,” kata Kabid Peternakan Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Basel.

Ia menyebutkan, persediaan stok hewan kurban saat ini tercatat ada sekitar 737 ekor sapi dan kambing 341 ekor tersebar di enam kecamatan, diantaranya Kecamatan Toboali, Airgegas, Pulau Besar, Payung, Simpang Rimba dan Tukak Sadai.

Berdasarkan data pada tahun 2022 lalu, kebutuhan masyarakat terhadap hewan ternak sapi dan kambing di Kabupaten Bangka Selatan jelang lebaran idul adha relatif berimbang. Dan ditahun 2023 ini dapat dipastikan kebutuhan terhadap hewan kurban juga relatif sama dengan tahun sebelumnya.

“Pada tahun kemarin jumlah kebutuhan pemotongan hewan kurban sapi sebanyak 786 ekor dan kambing 810 ekor. Dan ditahun ini kebutuhan pemotongan hewan kurban diperkirakan naik 5 persen sekitar 825 ekor sapi dan kambing 850 ekor,” sambungnya.

Ia menyampaikan dengan jumlah stok hewan kurban yang tersedia di beberapa kecamatan, masyarakat Bangka Selatan tidak perlu khawatir terkait kekurangan stok hewan kurban saat perayaan hari raya idul adha nanti.

Pada tahun 2023 ini juga banyak peternak mendapatkan program kredit usaha rakyat (KUR) peternakan yang tersebar di kecamatan pulau besar, payung, air gegas dan simpang rimba.

Hal itu dimaksudkan guna meningkatkan populasi dan ketersediaan sapi penggemukan yang akhirnya meningkatkan ekonomi peternak. ( Dika)

Leave A Reply

Your email address will not be published.