SatuArahNews, Toboali- Puluhan Masyarakat pesisir Toboali, mendapatkan bantuan dari Tim Baher Mitra PT Timah TBK Kabupaten Bangka Selatan di Masjid Al Munawarar Kampung Padang pada, Jumat (29/4/2022)
Bantuan berupa uang santunan dan parsel tersebut diberikan kepada 60 guru ngaji, dan 33 marbot .asjid yang tinggal di daerah pesisir di Suka Damai sampai Batu Ampar.
Sekretaris Tim Baher, Rafikoh menyampaikan bantuan ini diberikan kepada masyarakat pesisir yang daerahnya terdampak aktivitas Kapal Isap Produksi PT Timah TBK.
Karena itu, Pihaknya bersama PT Timah TBK dan Pemkab Bangka Selatan mewujudkan peningkatan kualitas sumber daya manusia serta penguatan ekonomi masyarakat pesisir.
Tak hanya itu, dia berharap perusahaan yang beroperasi di seputaran Bangka Selatan, untuk salin berbagi kepada masyarakat yang tinggal di daerah tersebut.
” Kalau sekarang kami hanya menggelola dana dari KIP ini, sementara ini kami belum bisa keluar dari masyarakat pesisir. Semoga saja nanti ada perusahaan yang memberikan bantuan CSR kepada Tim Baher, sehingga kedepanya masyarakat se Kecamatan Toboali ini juga mendapatkan bantuan itu,” tuturnya
Sementara itu, Camat Toboali, Ansori mengapresiasi bantuan yang diberikan oleh Tim Baher kepada masyarakat pesisir Toboali.
Tak hanya itu, dia juga berharap bagi guru ngaji kampung dan marbot masjid yang menerima bantuan dari Tim Baher ini dapat dirarasakan manfaatnya.
” Alhamdulillah Tim Baher telah berbagi hari ini, kedepanya tidak hanya dari masyarakat pesisir saja yang mendapatkan bantuan ini. Semoga pengusaha maupun donatur lainya juga bisa berbagi kepada masyarakat se Kecamatan Toboali ini,” tutupnya (Dika)