Lugas dan Berimbang

Wali Kota Pangkalpinang Hadiri Pelantikan RT dan RW Kelurahan Taman Bunga

0 313

PANGKALPINANG- Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil menghadiri pelantikan Pengurus RT/RW (Rukun Tetangga/Rukun Warga) Kelurahan Taman Bunga periode 2020-2025, di Kantor Kelurahan Taman Bunga, Senin (7/12/2020).

 

Selain memberikan ucapan selamat kepada pengurus yang dilantik, Molen sapaan akrabnya juga menyampaikan pesan kepada perangkat yang disebutnya sebagai garda terdepan itu.

 

“Kita ini hanya beda tipis bapak ibu RT/RW sekalian, kita sebagai pemimpin harus tanamkan niat baik dalam diri untuk memimpin masyarakat”, kata Molen.

Dia mengatakan, peran RT/RW diharapkan membantunya membangun Pangkalpinang lebih baik ke depan. 

“”Kedatangan kami ke sini juga sebagai bentuk penghargaan kepada Ketua Sekretaris RT RW yang dilantik”, ucapnya. (/ADV)

Rillis Diskominfo Kota Pangkalpinang

Leave A Reply

Your email address will not be published.