Lugas dan Berimbang

- Advertisement -

Antisipasi Kelangkaan Minyak Goreng di Toboali, Bupati Riza Lakukan Sidak

0 441

 

SatuArahNews, Toboali– Bupati Bangka Selatan, Riza Herdavid, melakukan inspeksi mendadak (sidak) sejumlah toko ritel, untuk memantau ketersediaan stok minyak goreng di Kabupaten Bangka Selatan, Kamis (10/3/2022).

Hal itu dilakukan Bupati Riza guna mengantisipasi lonjakan antrian panjang masyarakat dalam mendapatkan stok minyak goreng. Salah satu ritel yang dikunjungi yakni BJ Mart Toboali.

” Saya melihat beberapa pekan lalu antrian minyak goreng ini cukup melonjak, kami akan antisipasi cepat kelangkaan minyak goreng ini,” kata Bupati.

Bupati menambahkan, jumlah pengiriman stok minyak goreng ke Kabupaten Bangka Selatan hari ini sebanyak 7.200 liter.

Oleh karena itu, Bupati mengimbau kepada masyarakat agar tidak panik dan tidak membeli minyak goreng dengan jumlah yang banyak, sehingga stok minyak goreng di Bangka Selatan ini tetap terjaga.

“Alhamdulillah hari ini kami mendapatkan respon dari Disperindag, bahwa hari ini sekitar pukul 15.00 WIB minyak goreng akan datang ke Basel sebanyak 7.200 Liter dan besok akan datang kembali sebanyak 27.000 Liter. Saya berharap masyarakat tidak panik dan membeli minyak goreng sesuai kebutuhan,” ucapnya.

Bupati menegaskan, tidak ada oknum yang sengaja menimbun minyak goreng, karena hal itu merugikan masyarakat banyak.

” Kasihan lah masyarakat ketika ada oknum yang menimbun. Alangkah jahatnya oknum yang melakukan itu. Semoga hal ini tidak terjadi di Bangka Selatan,” tuturnya.

Sementara itu, Kapolres Bangka Selatan, AKBP Joko Isnawan mengatakan, pihaknya akan melakukan pengamanan di toko ritel bagi, agar masyarakat tidak membeli minyak goreng secara berlebihan.

” Karena jatah masing-masing keluarga membeli minyak goreng itu sudah ada, jadi kami akan awasi itu. Sehingga penjualan di toko ritel akan terkendali,” tutupnya. ( Dika)

Leave A Reply

Your email address will not be published.