Lugas dan Berimbang

Wali Kota Molen Berharap, Hadirnya Puskesmas Girimaya Jadi Sentra Pelayanan Kesehatan Masyarakat

0 307

PANGKALPINANG — Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil, meresmikan gedung baru UPTD Puskesmas, Kecamatan Girimaya, Kota Pangkalpinang. Selasa, (21/9/2021).

Molen sapaan akrab wali kota ini menuturkan, peresmian Puskesmas Girimaya sempat tertunda dikarenakan meningkatnya kasus Covid-19 beberapa bulan lalu, kehadiran puskesmas ini sudah dinantikan oleh masyarakat.

” Beberapa bulan sebelumnya kami tidak berani melaksanakan peresmian ini, tetapi karena kondisi Covid-19 di Kota Pangkalpinang mulai menurun, maka hari ini kita resmikan,”ucapnya.

Setelah Puskesmas Girimaya, Molen menargetkan, pada waktu mendatang beberapa puskesmas di Kota Pangkalpinang segera dibangun, seperti Puskesmas Gerunggang yang sudah tidak layak lagi digunakan.

“Mohon doanya kepada masyarakat, kita akan perjuangkan semua agar pemerintah pusat menggelontorkan Dana Alokasi Khusus (DAK), untuk pembangunan puskesmas lagi di Kota Pangkalpinang,” ujarnya.

Maka dengan itu, apabila seluruh puskemas di Kota Pangkalpinang memiliki fasilitas yang representatif, maka akan tercipta pelayanan kesehatan yang dekat dengan masyarakat.

” Kehadiran puskesmas ini diharapkan menjadi sentra pelayanan kesehatan, apalagi tersedia fasilitas rawat inap, kan keren. Kemudian lokasi puskesmas dekat dengan pemukiman masyarakat, pelayanan kesehatan gratis, dokter ada dan infrastruktur bagus. Ini yang kita kejar,”katanya.

Leave A Reply

Your email address will not be published.