Lugas dan Berimbang

- Advertisement -

BPS Canangkan Desa Gadung sebagai Desa Cinta Statistik

0 83

TOBOALI- Desa Gadung Kecamatan Toboali Kabupaten Bangka Selatan dicanangkan sebagai desa cantik (Cinta Statistik) oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Bangka Selatan tahun 2024.

” Penunjukan desa cantik ini hasil koordinasi antara BPS Kabupaten Bangka Selatan dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat desa dan juga BPS Bangka Belitung. Sehingga Desa Gadung terpilih sebagai Desa cinta statistik tahun 2024,” kata Kepala BPS Basel Agus Rahmadi, Selasa.

Kepala Badan Pusat Statistik Kabupaten Bangka Selatan Agung Rahmadi mengatakan. Pencanangan desa cinta statistik ini merupakan salah satu faktor penting untuk kemajuan pembangunan suatu desa.

Dari hasil tersebut, desa dapat mewujudkan keterpaduan perencanaan pelaksanaan, evaluasi, dan pengendalian pembangunan. Diharapkan melalui program Pembinaan desa cantik ini dapat mengoptimalkan sistem informasi desa berbasis masyarakat.

” Kita harapkan desa dapat meningkatkan literasi kesadaran dan peran aktif perangkat desa dan masyarakat dalam penyelenggaraan kegiatan statistik. Kemudian standarisasi pengelolaan data statistik untuk menjaga kualitas serta perbandingan indikator statistik, terkahir optimalisasi penggunaan dan pemanfaatan data statistik sehingga program pembangunan di desa jadi lebih berkualitas,” ucapnya.

Sementara itu, Asisten pemerintahan Kabupaten Bangka Selatan Haris Setiawan memberikan apresiasi kepada BPS Bangka Selatan yang telah menetapkan Desa Gadung sebagai desa cinta statistik.

” Ini menjadi ron model untuk pemantapan data statistik, karena semua sumber data ada di desa. Sehingga desa dapat meningkatkan kapasitasnya dalam mengidentifikasi kebutuhan data dan potensi yang dimiliki desa,” harapnya. (Dika)

Leave A Reply

Your email address will not be published.