Lugas dan Berimbang

- Advertisement -

Wahana Permainan Biang Lala dan Rainbow Slide Resmi Beroperasi, Segini Tarif Harganya

0 92

TOBOALI- Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan Kepulauan Bangka Belitung, menyampaikan wahana permainan Bianglala dan Rainbow Slide, bertempat di Kawasan Himpang Lime Habang kini sudah mulai beroperasi.

Dibukanya wahana permainan Bianglala dan Rainbow Slide ini sekaligus menjadi kabar baik untuk masyarakat Bangka Selatan dan juga pengunjung. 

Karena Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan telah menyerahkan pengelolaannya kepada pihak ketiga. Dimana sebelumnya, Dinas Pariwisata dan Kepemudaan dan Olahraga menyerahkan kepada KPKNL Pangkalpinang untuk menghitung biaya sewa permainan tersebut.

Dalam flyer yang telah disebarkan harga tiket yang ditetapkan untuk Bianglala sebesar Rp25.000 dan Rainbow Slide Rp15.000.

Pengunjung juga bisa langsung mendapatkan dua paket Bianglala dan Rainbow Slide dengan harga lebih murah yakni Rp35.000.

Adapun jam operasional Senin – Kamis pukul 11.00 Wib – 20.00 Wib dan Jumat – Minggu/Hari Libur pukul 09.00 Wib – 21.00 Wib.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Bangka Selatan, Yuri Saparudin, mengajak masyarakat Basel dan Bangka Belitung untuk datang dan menikmati wahana permainan di Kawasan wisata Simpang 5 Toboali.

” Masyarakat Basel dan wisatawan dipastikan tidak akan bosan berkunjung ke negeri beribu pesona, karena Di seputaran kawasan tersebut, kita disuguhkan dengan Benteng Kota Toboali, yang merupakan situs sejarah perjuangan pahlawan Toboali melawan penjajah,” katanya.

Tidak hanya peninggalan situs sejarah Kota Toboali, lanjut Yuri masyarakat juga bakal dihidangkan dengan kuliner-kuliner lezat khas Bangka Selatan.

Usai menikmati wahana permainan, bisa melanjutkan ke wisata sejarah Benteng Kota Toboali, dan jangan lupa kuliner di Toboali juga asyik untuk dinikmati,” tutupnya.

Sebelumnya, Wabup Basel Debby Vita Dewi mengimbau kepada masyarakat untuk tidak khawatir dengan wahana yang dibangun tersebut, sebab sudah diuji coba langsung oleh dirinya dan sejumlah kepala OPD.

“Tentunya uji coba yang kami lakukan seperti hari ini bertujuan memastikan keamanan dan kenyamanan wahana bermain Rainbow Slide dan Bianglala sebelum digunakan masyarakat,” jelasnya.

Dengan ini, pengunjung ataupun masyarakat yang menikmati wahana yang baru dibangun pemerintah daerah ini, benar-benar merasa aman, nyaman dan terawasi dengan baik saat mencoba wahana tersebut.

Leave A Reply

Your email address will not be published.