Lugas dan Berimbang

- Advertisement -

KPU Basel Gelar Rapat Pleno Terbuka Hasil Pilkada 2024 Tingkat Kabupaten

0 142

 

TOBOALI- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bangka Selatan Kepulauan Bangka Belitung, menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil perhitungan suara pada pemilihan kepala daerah Gubernur, Wakil Gubernur, Bupati dan Wakil Bupati, Senin (2/12/2024).

” Sesuai aturan PKPU untuk pelaksanaan hasil perhitungan suara Gubernur dan Bupati di tingkat Kabupaten dimulai pada 29 November sampai 6 Desember 2024,” kata Ketua KPU Basel, Muhidin.

Muhidin menjelaskan, panitia pemilihan kecamatan (PPK) yang ada di 8 kecamatan di wilayah Bangka Selatan membacakan catatan hasil rekapitulasi perhitungan suara yang sebelumnya digelar di tingkat kecamatan, kemudian disampaikan dalam rapat pleno terbuka di tingkat kabupaten.

” Alhamdulillah pelaksanaan rekapitulasi hasil perhitungan suara pada pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak berjalan lancar dan apabila ditemukan kejadian yang tidak umum maka akan dimasukkan ke dalam kejadian khusus,” sebut Muhidin.

Sementara itu untuk perhitungan perolehan suara paslon Gubernur Babel dan Bupati Basle masih menunggu proses print out hasil rekap yang dibacakan panitia pemilihan kecamatan (PPK).

” kami masih menunggu hasil rekap selesai di print out, selanjutnya akan dilakukan pencermatan bersama saksi, hingga Bawaslu Basel sebelum ditanda tangani,” terangnya. (Dika)

Leave A Reply

Your email address will not be published.