Lugas dan Berimbang

- Advertisement -

H-1 Pencoblosan, PWI Bangka Selatan Ajak Masyarakat Datang ke TPS

0 30

 

Satuarahnews.com-Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Bangka Selatan mengimbau masyarakat setempat untuk menggunakan hak pilihnya dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak yang akan dilaksanakan pada Rabu, 27 November 2024 besok.

Ajakan ini disampaikan oleh Ketua PWI Bangka Selatan, Dedy Irawan, sehari sebelum pencoblosan berlangsung, pada Selasa (26/11/2024).

Dedy menegaskan, Pilkada serentak 2024 merupakan momen bersejarah bagi bangsa Indonesia. Untuk pertama kalinya, pemilihan kepala daerah digelar serentak di seluruh wilayah Indonesia. Ia berharap masyarakat turut berpartisipasi aktif demi menentukan nasib daerah masing-masing selama lima tahun mendatang.

“Kami mengajak seluruh warga untuk hadir di Tempat Pemungutan Suara (TPS) masing-masing. Jangan sampai hak pilih ini terabaikan, karena suara Anda sangat menentukan masa depan Bangka Selatan dan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung,” ujar Dedy.

PWI Bangka Selatan juga menyoroti pentingnya mencegah pelanggaran seperti politik uang (money politics) yang dapat mencederai demokrasi. Dedy meminta semua pihak, termasuk masyarakat dan penyelenggara, untuk waspada terhadap praktik-praktik yang melanggar hukum tersebut.

“Kami berharap pelaksanaan Pilkada di Bangka Selatan bebas dari gangguan atau pelanggaran, khususnya terkait politik uang. Ini penting untuk menjaga integritas demokrasi kita,” katanya.

Selain itu, PWI Bangka Selatan juga mengapresiasi kinerja aparat keamanan yang telah bekerja keras memastikan kondisi tetap kondusif menjelang hari pencoblosan. Dedy berharap, sinergi antara aparat, penyelenggara, dan masyarakat dapat terus terjalin untuk mengawal proses demokrasi ini.

Hal senada juga disampaikan oleh Sekretaris PWI Bangka Selatan, Nopranda Putra. Ia mengingatkan masyarakat untuk tidak hanya menggunakan hak pilihnya, tetapi juga ikut menjaga suasana damai selama pelaksanaan Pilkada berlangsung.

“Mari kita ciptakan suasana aman dan kondusif demi kelancaran Pilkada 2024,” tuturnya.

Dengan ajakan dan dukungan penuh dari PWI Bangka Selatan, diharapkan partisipasi masyarakat pada Pilkada 2024 akan meningkat, sehingga menghasilkan pemimpin yang mampu membawa perubahan positif bagi Bangka Selatan dan Provinsi Kepulauan Bangka Belitung. (Red)

Leave A Reply

Your email address will not be published.