Lugas dan Berimbang

- Advertisement -

Dukung Ketahanan Pangan, Babinsa Pongok Bantu Warga Panen Padi

0 67

PONGOK- Babinsa Koramil kepulauan Pongok, membantu petani dalam proses panen padi guna mendukung Swasembada Pangan yang telah dicanangkan oleh pemerintah pusat, bertempat di Desa Pongok, Kecamatan Pongok, Kabupaten Bangka Selatan.

” kegiatan pendampingan ini dilakukan secara rutin kegiatan pendampingan pertanian dengan membantu petani padi seluas 25 hektar,” kata Babinsa Pongok, Pratu Tomy.

Menurutnya Pendampingan pertanian menjadi bagian integral dari tugas Babinsa sebagai aparat teritorial, yang bertujuan untuk memberdayakan wilayah dalam bidang pertanian, menjaga ketahanan pangan daerah, dan mendukung swasembada beras sebagai bagian dari ketahanan pangan nasional.

Ketua Poktan Desa Pongok Zamri mengakui peran aktif Babinsa dari proses pengolahan lahan hingga masa panen. Babinsa tidak hanya membantu petani, tetapi juga berkolaborasi dengan Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) dan anggota Poktan lainnya.

” Kami sangat terbantu hadirnya Babinsa , ini menunjukkan keterlibatan nyata TNI dalam mendukung ketahanan pangan dan ekonomi keluarga petani,” katanya.

Terpisah, Letda Inf Risdama, Danramil 432-04/Kep. Pongok, mengkonfirmasi bahwa Babinsa tidak hanya memberikan bantuan fisik, tetapi juga memberikan motivasi kepada petani untuk meningkatkan produktivitas.

“Dengan pendampingan yang aktif dari Babinsa, diharapkan petani di Kepulauan Pongok dapat semakin termotivasi dan berhasil mencapai swasembada pangan untuk mendukung ketahanan pangan nasional,” harapnya. (Dika)

Leave A Reply

Your email address will not be published.