Lugas dan Berimbang

- Advertisement -

Warga Desa Jeriji Antusias Sambut Kedatangan Bupati Riza dan Rombongan OPD

0 260

SatuArahNews, TOBOALI- Ratusan masyarakat Desa Jeriji menyambut kedatangan Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid berserta rombongan di Desa Jeriji Kecematan Toboali Kabupaten Bangka Selatan, Rabu (08/11/2023) siang.

Berdasarkan pantauan awak media dilapangan, terlihat masyarakat Desa Jeriji memadati seputaran jalan untuk memeriahkan program Ajak Bupati Sambang Kampung (Aik Bakung) di Desa Jeriji.

Kedatangan Bupati Riza disambut dengan tarian khas mayarakat Basel, masyarakat sudah mulai berkumpul dari pukul 02:30 WIB yang terdiri dari emak-emak, pelajar, hingga anak-anak.

Kepala Desa Jeriji Iswandi mengatakan warganya menyambut baik kedatangan Bupati Riza bersama rombongannya di Desa Jeriji. Menurutnya kedatangan Riza memberikan dampak positif bagi masyarakat Desa Jeriji.

Terutama kebutuhan masyarakat terkait pelayanan-pelayanan administrasi yang masyarakat Desa Jeriji butuhkan seperti pembuatan KTP, KK, pelayanan kesehatan, SIM, izin berusaha, sembako murah dan pembayaran pajak

” Pemerintah Desa Jeriji mengucapkan terimakasih kepada Pak Bupati beserta seluruh OPD. Dengan unit pelayanan yang Bupati Riza Bawa ke desa kami, segala urusan pelayanan yang masyarakan kami butuhkan baik administrasi maupun urusan lainnya meringankan masyarakat kami,” tuturnya (Dika)

Leave A Reply

Your email address will not be published.