SatuArahNews,TOBOALI- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bangka Selatan menerima sebanyak 2.796 kotak suara untuk pemilu 2024. Ribuan kotak suara dari provinsi disimpan di Gudang KPU, Jumat (20/10/2023) malam.
” Jumlah awal kotak suara yang kami butuhkan sekitar 2.791. Setelah kotak suara ini datang ke Kpu, kami langsung melakukan pembongkaran dan perhitungan ada 2.796 kotak suara,
yang datang ke kpu” kata ketua KPU Basel Muhidin.
Muhidin menyampaikan, dari total 2.796 kotak suara yang datang, terdapat kelebihan 5 kotak suara. Namun pihaknya akan menyotir kembali kualitas kotak suara yang lebih tersebut apakah ada yang dalam kondisi rusak.
Terkait barang logistik pemilu seperti bilik suara dan surat suara dari KPU RI, dijadwalkan akan tiba di KPU Bangka Selatan sekitar empat hari kedepan.
” Sementara untuk barang logistik pemilu seperti tinta pengadaanya ada di Provinsi, sedangkan untuk kabupaten sendiri sudah melakukan pengadaan segel plastik atau kabel tis untuk kunci kotak suara ini,” jelasnya.
Sementara Itu, Ketua Bawaslu Basel Amri mengawasi ribuan jumlah kotak suara yang datang di KPU Bangka Selatan. Pengawasan ini dilakukan untuk memastikan kotak suara sesuai dengan yang ditentukan.
” Hasil dari pengawasan kami, kedatangan truk kotak suara ke Gudang Kpu sekitar pukul 21.00 WIB. Kami juga mengamati kotak suara yang turun dari truk berjumlah 2.796,” kata Amri.
Disamping itu, dirinya mengimbau kepada pihak KPU, agar segera melakukan pengepakan kotak suara apabila kelengkapan untuk perakitan kotak suara sudah datang. Supaya nanti dapat diantisipasi jika ada kekurangan maupun kerusakan kotak suara. (Dika)