Lugas dan Berimbang

- Advertisement -

Penguatan Lembaga Dilakukan, Cegah Kekerasan Perempuan dan Anak.

0 189

 

SatuArahNews, TOBOALI- Dinas Sosial Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DSPPPA) Bangka Selatan meningkatkan penguatan dan pengembangan lembaga penyedia layanan anak yang membutuhkan perlindungan khusus di tingkat daerah, Kamis (27/03/2023)

Kepala Dinas SPPPA Kabupaten Bangka Selatan Sumindar mengatakan, Kegiatan pembinaan ini salah satunya sebagai upaya dari pemerintah daerah untuk mencegah terjadinya perilaku yang menyimpang pada anak, kekerasan perempuan dan perilaku diluar nalar masyarakat.

”Pemerintah butuh agen-agen masyarakat sebagai penyambung lidah atau penghubung komunikasi terkait berbagai permasalahan perempuan dan anak yang terjadi. Untuk itu kami secara kontinue dan masif melaksanakan kegiatan pembinaan ini kepada masyarakat baik secara individu maupun kelembagaan,” katanya

Menurut dia, melindungi perempuan dan anak dari kekerasan adalah fitrah manusia yang ditegaskan dalam konstitusi negara. Untuk itu negara termasuk pemerintah terkait turut berperan dalam segala permasalahan yang menyangkut tentang perempuan dan anak.

Kemudian, pola asuh atau edukasi parenting sangat dibutuhkan para orang tua untuk membentuk karakter anak. Perilaku anak menyimpang atau cenderung ke arah yang negatif, sebetulnya tak lepas dari pengaruh pola-pola parenting orang tua.

Oleh karena itu, Pemerintah Basel akan menyiapkan layanan khusus pengaduan masyarakat, hingga pendampingan korban dan pemulihan psikologi korban, ketika terjadi peristiwa kekerasan dan pelecehan.

” Saya berharap fungsi kegiatan edukasi ini kedepan dapat menjadikan lembaga perempuan maupun lembaga-lembaga sosial, LSM, dan media menjadi penyambung lidah pemerintah daerah sehingga bisa mencegah terjadinya kekerasan pada perempuan dan anak,” harapnya. ( Dika)

Leave A Reply

Your email address will not be published.