Lugas dan Berimbang

- Advertisement -

Hadiri Tabligh Akbar, Bupati Riza Minta Orang Tua Awasi Lingkungan Anak

0 223

SatuArahNews, Toboali- Bupati Bangka Selatan Riza Herdavid menghadiri Tabligh Akbar di Masjid Baiturrahman Dusun Mekar Jaya, Desa Payung. Minggu (32/7/2022).

Dalam sambutannya, Bupati Riza mengajak masyarakat di daerah itu untuk senantiasa mengajarkan ibadah kepada anak anak.

” Terutama dalam hal disiplin tepat waktu sholat, tertib, bersih dan diajarkan juga tentang sholat berjamaah di masjid kepada anak anak kita,” kata Bupati.

Tak hanya itu, dia juga berpesan kepada orang tua untuk selalu mengawasi ruang lingkup anak sehari-hari mengingat perkembangan zaman yang tumbuh pesat saat ini.

” Saya minta oranh tua selalu memantau aktifitas anak, jangan sampai mereka terlalu asyik bermain game, handphone, dan menonton televisi yang membuat mereka lupa dengan waktu,” lanjut Riza.

Diakhir kegitan itu, Bupati memberikan santunan kepada anak yatim dan menyerahkan piala pemenang lomba hadroh. ( Dika)

Leave A Reply

Your email address will not be published.