Lugas dan Berimbang

PPKM Turun ke Level 2, Gubernur Babel Imbau Warga Patuhi Prokes

0 701

PANGKALPINANG — Sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri (Inmendagri) Nomor 58 Tahun 2021, seluruh kabupaten/kota di Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Babel), kini sudah memberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 2.

Dengan kondisi tersebut, Gubernur Bangka Belitung, Erzaldi Rosman, mengatakan, meminta masyarakat untuk tetap disiplin menjalani Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 dengan baik dan benar.

“Level 2 ini harus dipertahankan, bila perlu turun ke level 1, tapi jangan sampai kembali ke level 3,” kata Erzaldi, Selasa (9/11/2021).

Guna mempertahankan level 2 dan turun ke level 1 ini sangat diharapkan peran masyarakat, sebab jika tidak kasus yang melandai ini akan kembali melonjak.

“Kuncinya ada di masyarakat, makanya masyarakat harus tetap menjalani prokes, karena tanpa peran serta dan kesadaran masyarakat, bisa saja kasus kita kembali melonjak,” tuturnya.

Mantan Bupati Bangka Tengah ini menyebutkan upaya Babel untuk terus meningkatkan capaian vaksinasi ini hanyalah pendukung, sebab kunci paling utamanya adalah di prokes.

“Vaksin ini kan pendukung saja, yang utama adalah menjalani dan mentaati prokes dengan baik dan benar,” ungkapnya.

Untuk itu, dia mengajak seluruh lapisan masyarakat terus meningkatkan disiplin Prokes Covid-19, kendati kasus saat ini sudah melandai.

 

Penulis : Gusti

Leave A Reply

Your email address will not be published.