Lugas dan Berimbang

- Advertisement -

Operasi Yustisi, lima Pengunjung Cafe Kedapatan Belum Disuntik Vaksin

0 1,017

SatuArahNews, Toboali- Untuk meneken angka penyebaran kasus covid 19 di Bangka Selatan, Satpol PP bersama Polres Basel dan Koramil, melakukan aksi percepatan vaksinasi dengan memeriksa kartu vaksin pengunjung di setiap cafe yang ada di wilayah Toboali, Kamis,( 4/11/2021).

Dalam Kegiatan Pemeriksaan kartu vaksin tersebut, Satpol Pp Basel mengerahkan 20 personil, sedangkan Polres Basel 12 anggota dan Koramil 3 orang untuk membantu kelancaran pemeriksaan kartu vaksin Pengunjung di cafe Toboali sekira pukul 08:00 WIB.

Kabid Penertiban Umum Satpol PP Bangka Selatan , Ahmad Nawawi mengatakan, pemeriksaan kartu vaksin ini dimulai dari tanggal 4 sampai tanggal 15 November dan akan dilakukan setiap malam di tempat keramaian yang ada di wilayah Toboali.

“Tempat pemeriksaan kami semalam ada 4 titik di cafe-cafe yang ramai pengunjung seperti cafe yang-yang, cafe Ceterbak, Roftobs dan Simpang Ampera, dan kami juga meminta kepada pengunjung untuk mengeluarkan surat vaksin atau aplikasi peduli lindungi apabila tidak dapat menunjukkan kedua bukti tersebut akan kami arahkan ke gerai terdekat,” kata Ahmad

Dari hasil pemeriksaan semalam, sudah banyak pengunjung yang sudah mengikuti peraturan pmerintah yakni melakukan suntik vaksin dosis pertama.

“Alhamdulillah semalam kami menemukan banyak pemuda Toboali yang sudah melakukan suntik vaksin dan ada juga beberapa orang di cafe yang-yang belum melakukan suntik vaksin dan kami arahkan ke gerai terdekat untuk di suntik vaksin,” lanjut Ahmad kepada wartawan.

Dia menegaskan kepada masyarakat Basel yang belum di suntik vaksin untuk segera datang ke gerai-gerai terdekat demi sehingga percepatan capaian vaksinasi di wilayah Bangka Selatan terus meningkat.( Dika)

Leave A Reply

Your email address will not be published.