Lugas dan Berimbang

PMI Pangkalpinang Salurkan 500 Paket Sabun Disinfektan ke Masyarakat

0 658

 

 

PANGKALPINANG – PMI Kota Pangkalpinang, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung kembali melaksanakan kegiatan kemanusiaan. Namun kali ini, bukan donor darah, melainkan membagikan sabun disinfektan kepada masyarakat.

Heri Setiawan Ketua Bidang Sosial dan Kesehatan PMI Pangkalpinang menjelaskan, kegiatan ini dilaksanakan dalam 10 hari ke depan untuk 5 titik kecamatan yang ada di wilayah Pangkalpinang.

Kecamatan tersebut adalah Kecamatan Rangkui, Kecamatan Gerunggang, Kecamatan Taman Sari, Kecamatan Gabek, dan Kecamatan Pangkal Balam.

Sabun Disinfektan ini, kata dia, merupakan sabun antiseptik yang digunakan untuk mencuci tangan, yang didapatkan dari bantuan PMI Pusat.

“Kegiatan ini tidak lepas dari bantuan beberapa pihak seperti PMI Kecamatan, RT/RW Setempat yang mendukung. Kami ucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya,” ucap Heri usai pembagian sabu ke masyarakat RT 05 RW 02 Kecamatan Rangkui, Kamis (7/10/2021).

Ditambahkannya, satu paket berisikan 15 buah sabun disinfektan. Selain pembagian sabun, relawan PMI turut mempromosikan PHBS terhadap masyarakat.

Wiwik Sulystiani Ketua RT 05 mengucapkan syukur karena warganya mendapatkan bantuan sabun disinfektan ini.

“Kami sangat terbantu dan menyambut baik kegiatan PMI kali ini, yang langsung terjun ke rumah-rumah warga. Semoga kita terhindar dari Virus Covid-19,” harap Wiwik. (Rilis)

Leave A Reply

Your email address will not be published.