TOBOALI- Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan Kepulauan Bangka Belitung, mengklaim persediaan hewan kurban di wilayah Bangka Selatan dipastikan tercukupi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat menyambut lebaran idul adha 1446 hijriah.
Kepala bidang peternakan Dinas Pertanian, Pangan dan Perikanan Bangka Selatan, Nurudin mengatakan. Menjelang tiga pekan lebaran idul adha, jumlah hewan kurban yang masuk ke Bangka Selatan terdata sampai saat ini, sapi sebanyak 383 ekor sedangkan kambing sebanyak 502 ekor.
” Jelang lebaran idul adha hewan kurban yang ada di Bangka Selatan baik itu berasal dari peternak maupun dari daerah luar cukup banyak, totalnya ada 885 ekor yang tersebar di beberapa kecamatan,” katanya, Selasa (20/05/2025).
Oleh sebab itu, Nuruddin memastikan persediaan hewan kurban untuk di potong jelang idul adha tercukupi. Apalagi para pedagang maupun peternak sudah satu tahun memelihara hewan kurban sebagai persiapan menyambut perayaan idul adha.
Belum lagi ditambah dengan hewan kurban yang datang secara bertahap dari luar Bangka Belitung ke Kabupaten Bangka Selatan.
” Dengan jumlah stok hewan kurban yang tersedia di beberapa kecamatan, masyarakat Bangka Selatan tidak perlu khawatir terkait kekurangan stok hewan kurban saat perayaan hari raya idul adha nanti,” katanya.
Selain itu, pihaknya juga sudah menyiapkan tim yang bertugas untuk melakukan pemeriksaan terhadap hewan kurban di Bangka Selatan. Baik itu kondisi fisik maupun kesehatan hewan kurban untuk mencegah terjadinya penularan penyakit.
” Saya berharap dengan pemeriksaan kondisi kesehatan yang dilakukan oleh tim bidang peternakan. Daging hewan kurban layak dan aman saat dikonsumsi masyarakat Bangka Selatan,” tutupnya. (Dika)