Awal Tahun 2025, Pemkab Basel Pastikan Persediaan Bahan Pokok Aman

 

TOBOALI- Pemerintah Kabupaten Bangka Selatan Kepulauan Bangka Belitung, memastikan persediaan barang dan stok bahan pokok (Bapok) pada awal tahun 2025 dipastikan tercukupi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat Toboali Bangka Selatan.

Kepala Bidang Perdagangan, Era Fitrawati Dinas DKUKMINDAG Basel mengatakan
pihaknya telah memantau persediaan bahan pokok di Gudang sembako Ahen, dan dapat diprediksi konsumsi masyarakat dapat tercukupi untuk 1 atau 2 bulan kedepan.

” Hasil pendataan kami stok bahan pokok, dijamin masih aman, beras premium tersedia 45 ton, beras medium 20 ton, gula pasir 15 ton, tepung tapioka 5 ton, tepung terigu 7 ton, dan kacang kedelai 2 ton” katanya.

Sementara itu, sebut Era Fitrawati pendistribusian bahan pokok dari distributor Palembang, Lampung, Jakarta menuju Pangkalpinang juga berjalan lancar meskipun cuaca kurang bersahabat.

” Saya mengimbau masyarakat untuk tidak panic buying menyikapi kelangkaan stok bahan pokok. Karena pasokan barang dari luar daerah tetap masuk dan pendistribusiannya ke wilayah Toboali juga tidak ada kendala yang berarti,” tuturnya. (Dika)

Comments (0)
Add Comment