PANGKALPINANG — Wakil Ketua DPRD Kota Pangkalpinang, Rosdiansyah Rasyid meninjau langsung, proses pemberian Vaksin Moderna, di Puskesmas Melintang, Jumat, (20/8/2021).
“Saya bersama teman-teman di DPRD Pangkalpinang, terus mendorong Pemkot agar vaksin terus bertambah dan tetap sasaran,” kata Dyan sapaan akrabnya.
Kemudian, berdasarkan hasil pemantauan, Dirinya merasa miris karena, petugas kebersihan di Puskesmas tidak mendapatkan insentif. Padahal mereka juga beresiko saat menjalankan tugas.
“Bisa dibilang pekerjaan mereka juga rentan, mereka yang membuang sampah, membersihkan ruangan tapi memang tidak ada aturan dari kemenkes untuk pemberian insentif,”ujarnya.
“Kalau memang anggarannya ada, bisa kita alokasikan apakah bisa kita pertimbangan agar mereka juga ada insentif itu,” tutur Dyan.
Dyan juga mendoakan, agar para tenaga kesehatan selalu diberikan kekuatan, untuk terus menjadi garda terdepan dalam penanganan Covid-19.
“Semoga para nakes dan semuanya diberikan terus kekuatan lebih, untuk membantu para masyarakat dalam menghadapi Covid-19 ini,” ujarnya.