Molen : Pramuka Bukan Ajang Gaya-Gayaan

PANGKALPINANG, SATUARAHNEWS.COM — – Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil,  menjadi pembina Peringatan Hari Pramuka ke – 58 Tahun 2019, yang diselenggarakan oleh Gerakan Pramuka Kwartir Cabang Kota Pangkalpinang, di halaman Kantor Wali Kota Pangkalpinang. Rabu,(14/08/2019).

Kegiatan tersebut dihadiri, Ketua keluarga Provinsi Bangka Belitung, Melati Erzaldi, Sekretaris Daerah, Radmida Dawam, beserta para tamu undangan lainnya.

Wali Kota Pangkalpinang, Maulan Aklil yang akrab disapa Molen menyampaikan, kepada seluruh anggota gerakan pramuka Indonesia, untuk bersuka cita bahwa organisasi gerakan pramuka yang genap berusia 58 Tahun.

“Sekalipun gerakan kepanduan di Indonesia berusia jauh lebih tua dari gerakan pramuka, tetapi Hari Gerakan Pramuka adalah wujud dari rasa syukur kita kepada Allah SWT, atas nikmat dan berkah persatuan suatu wadah tunggal dalam gerakan pramuka,” ujar Molen.

Molen juga mengajak para pengurus kwartir, para pelatih,  dan pembina serta semua anggota pramuka untuk memperhatikan hal – hal yang merupakan kejahatan terbesar dalam bangsa ini.

“Dalam rangka Hari Pramuka, agar kiranya semua dapat diperhatikan hal hal sebagai berikut, yaitu merebaknya kolusi korupsi dan nepotisme , terpaparnya radialisme dan terorisme serta maraknya penyalahgunaan narkoba,” ajak Molen.

Molen juga berharap, kegiatan pramuka di Kota Pangkalpinang harus berbeda. Kegiatan kepramukaan, serta kepanitiaan bukan hanya untuk retorika dan untuk gaya-gaya semata.

“Saya mohon kepada pengurus gerakan pramuka yang baru, kita bentuk pramuka yang ada di Kota Pangkalpinang ini mempunyai sesuatu yang beda, punya marwah yang berbeda. Kita saksikan adik – adik kita tadi, luar biasa punya semangat yang tinggi. Saya harap dibawah kepemimpinan saya, pramuka ini beda,” harapnya. (Red1)

Comments (0)
Add Comment